Belasan Warga Wonogiri Terserang Chikungunya


WONOGIRI, suaramerdeka.com - Sedikitnya 18 warga Dusun Bregalan RT 03 RW 07 Desa Pule, Kecamatan Selogiri, Wonogiri, terserang penyakit chikungunya. Penyakit itu mulai menyerang sejak sepekan lalu. Masyarakat yang terjangkit penyakit tersebut mengalami nyeri pada persendiannya. Bahkan, beberapa di antara mereka sempat tidak bisa berjalan.
Camat Selogiri, Bambang Haryanto mengatakan, para warga yang terserang itu tinggal berdekatan. "Sekitar lima hari lalu, ada seorang warga yang terkena. Lalu menyebar sampai ada 18 orang yang kena. Rumah mereka satu deretan," katanya.
Sebagian sudah berangsur sembuh. Namun beberapa penderita masih merasakan sakit. Untuk sementara ini, pihaknya baru menerima laporan berjangkitnya penyakit chikungunya di Dusun Bregalan. Adapun dari desa lain belum ada laporan.
Pihaknya telah berkoordinasi dengan Puskesmas setempat. Menurutnya, daerah itu perlu dilakukan pengasapan (fogging). Tujuannya, agar nyamuk aedes albopyctus yang menjadi vektornya tidak menyebarkan penyakit itu ke daerah-daerah lainnya. Terlebih, tempat tinggal warga setempat cukup berdekatan.
Perlu diketahui, serangan chikungunya telah beberapa kali menyerang warga Kecamatan Selogiri. Daerah itu kini masuk wilayah endemis demam berdarah dan chikungunya.
Oleh karenanya, dia meminta kepada warga setempat agar menggiatkan aksi Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN). Permintaan itu telah disampaikan ke seluruh pemerintah desa di kecamatan tersebut. Tujuannya agar rantai hidup nyamuk terputus dan tidak menyebar ke daerah lain.

0 Response to "Belasan Warga Wonogiri Terserang Chikungunya"

Posting Komentar

silahkan berkomentar sesuai dengan isi artikel.
yang tidak boleh ditulis ketika berkomentar
tulisan berbau SARA
SPAMMING
berkata jorok
berpromosi


jika hal tersebut ada dalam komentar anda saya akan langsung menghapusnya
terimakasih atas kunjungannya