Harga Air Bersih di Wonogiri Selatan Mulai Turun

Harga air bersih di wilayah selatan Wonogiri mulai turun. Penyebabnya bukan karena sumur-sumur telah terisi air hujan. Namun, harga turun karena sudah banyak warga yang kehabisan biaya untuk membeli air bersih.
suratmo (33), penjual air tangki dari Lingkungan Pule, Kelurahan Gedong, Kecamatan Pracimantoro mengatakan, penurunan harga mulai terlihat setelah Idul Fitri lalu. "Kalau mengirim air ke Desa Joho (Pracimantoro) sekarang harganya Rp 70.000 per tangki. Padahal, pas puncaknya dulu, mencapai Rp 100.000 per tangki," katanya.
Penurunan harga disebabkan banyak warga yang sudah kehabisan biaya untuk membeli air. Mereka tidak mampu lagi membeli air dengan harga yang tinggi. "Harganya turun karena kesadaran pemilik tangki, sehingga kasihan sama warga yang sudah habis uangnya untuk beli air sepanjang musim kemarau ini," katanya.
Perlu diketahui, selama musim kemarau dia mengirim air dengan truk tangki hingga enam rit per hari. Air diambil dari beberapa sumur/sumber dengan harga Rp 12.000 per tangki. Selanjutnya, air dijual dengan harga Rp 60.000- 100.000. Bervariasi tergantung jauh dekatnya jarak pengiriman.
Ny Andi, pemilik truk tangki Tunas Baru, Desa Sambiroto, Kecamatan Pracimantoro mengakui pendapatannya mulai turun. "Sebenarnya, jumlah pesanan belum menurun karena hujan baru turun beberapa hari, sehingga belum sepenuhnya keluar dari kekeringan. Tetapi setorannya sudah turun," ujarnya.
Sementara itu, sejumlah pemilik truk sudah mulai menyervis dan merenovasi bak-bak truk mereka. Hal itu dilakukan sebagai persiapan menghadapi musim hujan. Di musim hujan, para pemilik truk akan mengganti tangkinya dengan bak terbuka.
Di sisi lain, Mukijan (50), warga Desa Paranggupito, Kecamatan Paranggupito mengatakan, musim kemarau telah menguras harta sejumlah warga yang terjerat kekeringan. "Ada warga yang sampai menjual sapi, kambing, sampai pohon jatinya untuk membeli air," katanya.
sumber

0 Response to "Harga Air Bersih di Wonogiri Selatan Mulai Turun"

Posting Komentar

silahkan berkomentar sesuai dengan isi artikel.
yang tidak boleh ditulis ketika berkomentar
tulisan berbau SARA
SPAMMING
berkata jorok
berpromosi


jika hal tersebut ada dalam komentar anda saya akan langsung menghapusnya
terimakasih atas kunjungannya